Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Pemilihan Ketua Dan Wakil Ketua OSIS, MPK Dan SATGAS MTsN 1 Baubau Periode 2022-2023



MTsN 1 Baubau --- Ratusan Siswa dan siswi Madrasah Tsanawiyah (MTs) Negeri 1 Baubau telah menggunakan hak pilihnya untuk memilih ketua dan wakil ketua  MPK, OSIS dan SATGAS tahun 2022.

Asman, selaku wakil kepala Madrasah urusan kesiswaan menyampaikan 

"Silahkan ikuti proses pemilihan  ini dengan baik dan berikan suara untuk mendukung calon terbaiknya sekaligus sebagai ajang latihan berdemokrasi", tuturnya.

Pemilihan ketua dan wakil ketua OSIS, MPK Dan SATGAS tahun ini digelar mirip penyelenggaraan pemilihan umum (pemilu). Yakni pemilihan diselenggarakan oleh siswa yang bertugas sebagai Komisi Pemilihan OSIS MTs N 1 Baubau. Di mana siswa sebelum menjoblos melewati beberapa tahapan yaitu melalui pintu masuk  kemudian menuju tempat pendaftaran untuk mengambil kartu suara

 selanjutnya  ketempat penjoblosan sesuai hati nuraninya dan  di masukan ke kotak suara yang telah tersedia .

 Dan sebagai bukti bahwa siswa sudah melaksanakan hak pilihnya sebelum keluar dari tempat pemungutan suara di tandai dengan kode tinta di jari, tujuan nya untuk menghindari siswa dalam menggunakan hak pilihnya satu kali saja juga untuk menghindari kecurangan.

  Kepala Madrasah  (Mursali) memberikan tanggapanya sehubungan dengan pesta demokrasi pemilihan ketua OSIS MPK Dan SATGAS saat di temui tim jurnalistik MTs N 1 Baubau di ruang kerjanya mengatakan bahwa pelaksanaan pesta demokrasi pemilihan ketua dan wakil ketua OSIS, MPK Dan SATGAS sudah semakin bagus sudah layaknya pemilu karena seluruh siswa dan siswi sudah melaksanakan hak hak suaranya.

 Harapannya semoga siswa yang terpilih nanti akan bisa membawa misi madrasah lebih baik lagi dalam melaksanakan tugasnya, bekerja lebih keras untuk kemajuan madrasah Tsanawiyah negeri 1 Baubau yang kita cintai, ujarnya.

 Usai melakukan penghitungan suara oleh panitia pemilihan, akhirnya ketua OSIS periode 2022 – 2023 dimenangkan oleh pasangan Muh.Rokhmin dan Zefier dengan jumlah suara 476 suara, kemudian MPK di menangkan oleh pasangan Muh.Fahtir dan Asti dengan jumlah suara 461 juga SATGAS di menangkan oleh pasangan Mawar Maharani dan Muh.Fakhril dengan jumlah suara 460.

Kepala seksi pendidikan Madrasah Kantor Kementerian agama Kota Baubau (LaMida) saat di wawancarai tim jurnalistik sehubungan dengan pesta demokrasi pemilihan ketua OSIS MPK Dan SATGAS mengucapkan terimakasih kepada Bapak/ibu guru yang telah melaksanakan tugasnya dalam membina siswa untuk aktif dalam menyukseskan kegiatan pesta demokrasi tersebut,

Harapannya kepada pengurus lama siapapun yang menang harus di terima dan untuk pengurus baru di ucapkan selamat , semoga kerjanya lebih baik lagi dari tahun sebelumnya.

Mursali, mengucapkan terimakasih kepada Bapak/ibu ,terkhusus Waka kesiswaan (Asman.N.) yang telah bekerja keras dalam menyukseskan kegiatan pesta demokrasi pemilihan ketua OSIS, MPK dan SATGAS periode 2022/2023.

Posting Komentar untuk "Pemilihan Ketua Dan Wakil Ketua OSIS, MPK Dan SATGAS MTsN 1 Baubau Periode 2022-2023"